Syarat dan Ketentuan Tawaran Bundle

Fitur promosi
Sebagai suatu promosi khusus dengan waktu terbatas, kami, penjual produk-produk tertentu di TikTok Shop, menawarkan Anda (para pembeli di TikTok Shop) tawaran bundle di mana Anda dapat membeli sekumpulan produk dengan potongan harga (masing-masing, suatu “Tawaran Bundle”).
  1. Tawaran Bundle dapat berlaku untuk suatu kurun waktu terbatas saja. Kami memiliki hak untuk membatalkan, mengubah atau mengakhiri Tawaran Bundle pada saat apa pun.
  2. Tawaran Bundle mungkin hanya tersedia di negara atau daerah tertentu. Penawaran Tawaran Bundle batal apabila penggabungan dilarang.
  3. Tidak semua pembeli memenuhi syarat untuk membeli Tawaran Bundle. Apabila Anda memiliki pertanyaan mengenai kelayakan Anda, mohon untuk menghubungi bagian layanan pelanggan kami melalui halaman TikTok Shop Store kami.
  4. Tidak semua produk memenuhi syarat untuk berpartisipasi dalam Tawaran Bundle. Masing-masing produk yang berpartisipasi di Tawaran Bundle akan diberikan tanda “Bundle”. Apabila tanda “Bundle” dari suatu produk dihilangkan, Tawaran Bundle yang bersangkutan tidak lagi tersedia.
  5. Masing-masing Tawaran Bundle memiliki harga yang ditetapkan.
  6. Masing-masing Tawaran Bundle adalah untuk produk-produk tertentu yang telah dipilih oleh kami. Tetapi Anda masih dapat memilih warna, ukuran atau spesifikasi lainnya (apabila tersedia) dari produk dalam suatu Tawaran Bundle.
  7. Masing-masing Tawaran Bundle yang ditawarkan oleh kami hanya berlaku untuk produk-produk yang berpartisipasi yang dijual oleh kami. Tawaran tersebut tidak berlaku untuk produk yang sama yang dijual oleh penjual atau pedagang lainnya.
  8. Dapat terdapat batasan kuantitas produk Tawaran Bundle yang ditetapkan yang dapat Anda beli, dan hal ini akan kami indikasikan melalui instruksi yang diperlihatkan pada antarmuka Platform TikTok.
  9. Ketika Anda mengakses halaman “Keterangan Produk” dari suatu produk yang berpartisipasi dalam Tawaran Bundle, produk yang berpartisipasi lainnya dalam Tawaran Bundle akan diperlihatkan di dalam suatu kolom terpisah yang diberikan judul “Bundle” pada halaman “Keterangan Produk”. Anda hanya dapat membeli produk yang berpartisipasi dalam suatu Tawaran Bundle pada harga yang ditetapkan dengan potongan harga untuk Tawaran Bundle tersebut dengan menambahkan produk-produk yang berpartisipasi melalui kolom “Bundle” di halaman “Keterangan Produk”. Apabila produk-produk yang berpartisipasi tidak ditambahkan sesuai dengan ketentuan di atas, harga yang ditetapkan dengan potongan harga tidak akan berlaku bahkan apabila Anda telah menambahkan semua produk yang berpartisipasi dalam suatu Tawaran Bundle ke dalam Keranjang Belanja Anda.
  10. Selain itu, semua produk yang berpartisipasi dari suatu Tawaran Bundle harus dibeli agar Anda dapat membeli pada harga yang ditetapkan untuk Tawaran Bundle. Misalnya, apabila Anda menghapus salah satu produk yang berpartisipasi di dalam satu Tawaran Bundle dari Keranjang Belanja Anda, Anda tidak akan dapat membeli produk-produk tersebut dengan harga yang ditetapkan dengan potongan harga untuk Tawaran Bundle. Apabila suatu produk yang berpartisipasi dari satu Tawaran Bundle terjual habis atau dengan cara lain tidak tersedia, Tawaran Bundle tersebut tidak tersedia.
  11. Tawaran Bundle dapat atau mungkin tidak dapat digunakan bersamaan dengan promosi, tawaran, potongan harga, kupon, voucer apa pun yang diberikan oleh kami atau TikTok Shop. Anda dapat memeriksa kemungkinan penggunaan secara bersamaan, memeriksa harga akhir dan menggunakan opsi promosi atau potongan harga yang berbeda yang tersedia untuk Anda di halaman “Keterangan Checkout”.
  12. Semua produk yang berpartisipasi dalam suatu Tawaran Bundle harus dibeli dalam satu pesanan dan dikirimkan ke suatu alamat tunggal. Biaya pengiriman akan berlaku secara terpisah untuk semua pesanan Tawaran Bundle.
  13. Kami dapat membatasi jumlah total Tawaran Bundle yang dapat Anda beli. Apabila Anda menambahkan produk yang berpartisipasi tertentu dari suatu Tawaran Bundle dalam Keranjang Belanja Anda tetapi Anda telah melebihi batas tersebut, produk tersebut tidak akan lagi tersedia untuk Anda beli dengan harga dengan potongan harga untuk Tawaran Bundle. Apakah produk tersedia untuk Anda beli sebagai suatu Tawaran Bundle dengan harga yang ditetapkan dengan potongan harga atau tidak akan diperlihatkan pada halaman “Keranjang Belanja” Anda.
  14. Anda dapat melakukan retur atas produk yang berpartisipasi dari suatu Tawaran Bundle sepenuhnya atau sebagian. Pengembalian dana akan diberikan kepada Anda sesuai dengan harga dengan potongan harga masing-masing dalam Tawaran Bundle yang Anda bayar untuk produk tersebut. Sebagaimana disebutkan di atas, Anda hanya dapat membeli Tawaran Bundle dengan jumlah terbatas dari kami. Apabila Anda berhasil melakukan retur semua produk dalam suatu Tawaran Bundle dalam satu kelompok atau beberapa kelompok, pembelian yang dikembalikan tersebut tidak akan dihitung sebagai satu pembelian atas Tawaran Bundle untuk tujuan menghitung batas jumlah Tawaran Bundle yang dapat Anda beli. Apabila Anda hanya melakukan retur atas sebagian produk yang berpartisipasi dari suatu Tawaran Bundle, pembelian Anda akan tetap dihitung sebagai satu pembelian atas Tawaran Bundle untuk tujuan menghitung batas tersebut terlepas dari retur. Selain ketentuan di atas, retur dan pengembalian dana atas produk yang berpartisipasi dari Tawaran Bundle tunduk pada kebijakan retur dan pengembalian dana yang sama dengan produk lainnya.
  15. Apabila Anda menyalahgunakan Tawaran Bundle dengan cara apa pun (termasuk tanpa terbatas dalam suatu cara yang curang atau dengan cara lain tidak sesuai dengan hukum), kami dapat berhenti menyediakan Tawaran Bundle apa pun kepada Anda.
  16. Tawaran Bundle ditawarkan kepada Anda oleh kami, bukan TikTok Shop! Semua sengketa yang timbul dari atau sehubungan dengan Tawaran Bundle harus diselesaikan antara Anda dan kami.
  17. Kami dapat mengubah syarat dan ketentuan ini berdasarkan diskresi mutlak kami dari waktu ke waktu.
Apabila Anda memiliki pertanyaan terkait dengan Tawaran Bundle, Anda dapat menghubungi layanan pelanggan kami melalui halaman TikTok Shop Store kami.