Bagaimana cara menarik pembayaran untuk penjual?
18/07/2024
Dana yang sudah masuk ke saldo akun penjual bisa ditransfer ke rekening bank Anda.
Sebaiknya pastikan Anda sudah mengatur kata sandi penarikan dan rekening bank sebelum menarik dana. Jika sudah, dana bisa ditarik secara manual atau otomatis tanpa biaya penarikan.
Penarikan manual
- Buka Seller Center.
- Jika Anda menggunakan PC, klik Keuangan, lalu klik Penarikan dana.
- Jika menggunakan aplikasi seluler, ketuk Keuangan.
- Di halaman Penarikan, Anda bisa melihat jumlah dana yang bisa ditarik. Klik Tarik.
- Masukkan enam digit kata sandi penarikan.
- Pilih metode pembayaran.
- Klik Lanjut jika Anda menggunakan PC atau ketuk Tarik dana sekarang jika Anda menggunakan aplikasi seluler.

Perlu diketahui: Anda bisa menarik dana secara manual hanya 24 jam sekali.
Penarikan otomatis
Anda juga bisa mengatur penarikan otomatis mingguan dengan mengikuti langkah-langkah berikut:
Perlu diketahui: Penarikan otomatis hanya bisa dilakukan sekali seminggu (setiap Rabu).
- Buka Seller Center.
- Jika Anda menggunakan PC, klik Keuangan, lalu klik Penarikan dana. Klik Pengaturan penarikan otomatis.
- Jika Anda menggunakan aplikasi seluler, ketuk Keuangan, lalu Penarikan otomatis dinonaktifkan.
- Pastikan Anda memilih rekening bank utama yang tepat untuk penarikan otomatis. Jika terjadi kesalahan, klik ubah/perbarui, lalu pilih rekening yang diinginkan.
- Klik toggle untuk mengaktifkan Penarikan otomatis.
- Masukkan enam digit kata sandi penarikan, lalu konfirmasi.
Anda mungkin juga tertarik
- 1 lesson
Keuangan dan Penyelesaian Keuangan
Pantau keuangan toko dengan lebih mudah dan pastikan pembayaran berjalan lancar!
- 2 lessons
Keuangan
Praktik keuangan terbaik, termasuk mengelola pendapatan, pajak, dan operasi keuangan lain dari toko…

Checking Settlement Details
Settled order Detailed information for each settled order will be provided in Finance-settled record…