Mitos & Fakta Seputar GMV Max

Hi, Seller!
Penasaran coba GMV Max tapi masih ragu dengan hasilnya? Kamu tidak sendiri! Banyak seller yang masih percaya mitos seputar performa dan cara kerja GMV Max. Di bagian ini, yuk kita bongkar sama-sama mitosnya—biar kamu bisa ambil keputusan dengan lebih yakin.
image

Yuk, Bongkar Mitos Seputar GMV Max!

Masih ragu pakai GMV Max? Tenang, kamu nggak sendiri. Ini beberapa mitos yang paling sering muncul—dan fakta yang sebenarnya.

Mitos: “GMV Max itu mahal.”

“Takut iklan boros dan nggak balik modal!”
Faktanya: Di GMV Max, kamu bisa atur sendiri budget harian dan target ROI. Sistem juga akan otomatis optimasi biar penggunaan budget lebih efisien.
Nah, biar tetap hemat dan gak boncos, ini tipsnya:
Apa yang Perlu Disiapkan
Kenapa Penting
Halaman produk yang menarikMeningkatkan kepercayaan dan konversi (judul jelas, foto rapi, deskripsi lengkap)
Konten organik yang performMembantu sistem optimasi penayangan iklan (misalnya video ACA, Spark Ads, LIVE)
Promo terbatas atau bundlingMeningkatkan urgensi & mendorong pembelian lebih cepat
Kalau kontennya udah kuat, iklannya jadi lebih efektif—dengan biaya lebih ringan.
image

Mitos: “Saya nggak bisa kontrol iklannya”

“Kalau otomatis, berarti saya nggak bisa atur apa-apa dong?”
Faktanya: Di GMV Max, kamu tetap pegang kendali penuh—dari produk, budget, sampai waktu campaign.
Supaya kamu lebih nyaman dan bisa mulai dari kecil, ini beberapa cara uji coba:
Yang Bisa Dicoba
Kenapa Bermanfaat
Mulai dari 1–2 produk/campaignLebih mudah dikelola dan dipantau
Gunakan 1–2 video ACABisa pilih konten yang udah cocok sama brand kamu
Atur budget dan target ROI kecilBiaya lebih terukur sambil uji mana strategi yang paling efektif
Pantau & ubah langsung di Seller CenterBisa ganti produk, ubah ROI, atau pause iklan kapan aja
Eksperimen kecil ini bantu kamu belajar cepat—tanpa harus keluar biaya besar.
image

Mitos: “Nggak ngaruh, hasilnya gak kelihatan”

“Saya pernah coba tapi nggak keliatan hasilnya.”
Faktanya: GMV Max bisa kasih hasil nyata—kalau kamu pakai strategi dan pengaturan yang tepat.
Contohnya: Leika Skincare
image
Kenapa berhasil:
  • Fokus pada jangkauan maksimal selama campaign
  • Gunakan LIVE untuk engage langsung, dan GMV Max bantu scale trafiknya
  • Pasangkan konten berkualitas tinggi dengan pengeluaran iklan yang terarah
Ini bukti kalau GMV Max bukan soal otomatisasi aja—tapi soal bagaimana kamu kombinasikan konten, format, dan strategi bidding dengan tepat.
image

Tips Menentukan Target ROI & Budget

Yang Diatur
Rekomendasi Praktik
Kenapa Penting
Target ROITetapkan target ROI yang realistis sesuai margin produkMembantu sistem optimasi untuk hasil jangka panjang yang tetap menguntungkan
Budget HarianAlokasikan budget yang cukup agar sistem bisa belajar dan distribusi berjalan optimalMencegah underdelivery dan memaksimalkan peluang konversi
Durasi CampaignJalankan campaign selama minimal 3–5 hari sebelum menilai performanyaMemberi waktu bagi sistem closed-loop GMV Max untuk membaca sinyal dan optimasi
Waktu EvaluasiPantau performa setiap 2–3 hari, bukan setiap hariMenghindari over-adjustment dan menjaga stabilitas optimasi

Lalu, Apa yang Bisa Kamu Lakukan Sekarang?

Yang Bisa Dilakukan
Kenapa Penting
Gunakan konten terbaik (LIVE/affiliate)Hemat waktu dan pakai konten yang sudah terbukti efektif
Promosikan 1–2 produk utama duluBudget jadi lebih fokus dan lebih mudah uji performa
Coba Product atau LIVE GMV MaxPilih sesuai jenis campaign: katalog vs interaktif (LIVE)
Pantau hasil dan scale yang berhasilOptimalkan performa seiring waktu dan fokus ke strategi yang paling efektif
image
Mau lihat seller lain yang udah berhasil?Pelajari gimana seller seperti kamu berhasil scale penjualan pakai GMV Max—dan strategi apa yang mereka gunakan.
👉 Baca artikelnya: Kisah Sukses Seller Bersama GMV Max